Menhub uji coba KA tanpa transit rute Jakarta-Yogyakarta

Menhub uji coba KA tanpa transit rute Jakarta-Yogyakarta

Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi (tengah), Dirut KAI Didiek Hartantyo (kanan), Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Mohamad Risal Wasal (kiri) diwawancara awak media di Jakarta, Senin (16/12/2024) malam. ANTARA/Harianto/aa.

 Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi menjajal uji coba kereta api tanpa transit (direct train) dengan rute Stasiun Gambir Jakarta-Stasiun Tugu Yogyakarta.

Dudy menjajal langsung uji coba layanan kereta tersebut bersama Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri ATR/BPN Nusron Wahid, dan Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmojo.

Rombongan tersebut berangkat dari Stasiun Gambir Jakarta pada Senin (16/12) pukul 23.25 WIB.

Menhub Dudy mengatakan bahwa Kementerian Perhubungan dan PT KAI kembali melakukan uji coba direct train Jakarta-Yogyakarta, yang merupakan terobosan penting untuk melayani masyarakat dengan lebih cepat dan nyaman.

Ia berharap layanan kereta tanpa henti ini bisa menjadi pilihan bagi pengguna kereta api, baik yang melakukan perjalanan untuk bekerja, berwisata, maupun yang akan pulang ke rumah.

“Dengan adanya kereta api tanpa transit relasi Stasiun Gambir Jakarta-Stasiun Yogyakarta ini bisa memberikan pengalaman baru kepada masyarakat menikmati perjalanan kereta,” kata Menhub Dudy di Jakarta, Senin malam.

Menhub mengimbau PT KAI untuk tetap memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat, khususnya dalam aspek keselamatan, kenyamanan, dan ketepatan waktu.

Peluncuran direct train ini merupakan hasil kerja sama yang baik antara Kementerian Perhubungan, Kementerian BUMN, Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, PT Kereta Api Indonesia, serta berbagai pihak terkait. Hal ini membuktikan, dengan sinergi yang kuat, transportasi modern dan berkelanjutan dapat terwujud.

“Kita ingin direct train ini bisa meningkatkan konektivitas antar-kota yang lebih intens. Sektor pariwisata, UMKM, dan bisnis bisa semakin terangkat,” kata Menhub.

Menhub Dudy berjanji apabila uji coba berjalan lancar dan animo masyarakat ternyata besar, maka layanan ini tidak menutup kemungkinan akan terus dilanjutkan di kemudian hari.

Ia juga mengapresiasi para pihak yang telah berkontribusi dalam proyek direct train ini.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam proyek direct train Jakarta-Yogyakarta ini. Mari kita bersama-sama terus bekerja keras untuk menciptakan sistem transportasi yang lebih baik bagi Indonesia,” ujar Menhub.

Layanan direct train Jakarta-Yogyakarta baru tersedia secara eksklusif dan berupa uji coba pada tanggal 16 Desember 2024. PT KAI rencananya akan mengoperasikan direct train ini selama kegiatan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, mulai tanggal 18 Desember 2024.

Pemilihan rute Jakarta-Yogyakarta dan sebaliknya merupakan penyesuaian regulasi dari pembatasan jam kerja masinis.

Sebelumnya Menhub telah melakukan uji coba direct train relasi Stasiun Gambir Jakarta-Stasiun Tawang Semarang pada Senin (9/12).

Kementerian Perhubungan dan PT KAI kembali melakukan uji coba direct train (kereta tanpa transit) dengan rute yang berbeda, yakni Stasiun Gambir Jakarta-Stasiun Tugu Yogyakarta.

HUT ke-129 BRI manjakan nasabah bagi-bagi promo spesial dan cashback

HUT ke-129 BRI manjakan nasabah bagi-bagi promo spesial dan cashback

Nasabah BRI Palembang manfaatkan tebar promo diskon HUT BRI (ANTARA/Yudi Abdullah/24)

Bank Rakyat Indonesia (BRI) merayakan hari ulang tahun (HUT) yang ke-129 tahun pada 16 Desember 2024. Dalam momen spesial ini, BRI memberikan berbagai promo menarik untuk memanjakan para nasabah setianya.

Dengan tema “Brilian dan Cemerlang”, BRI tidak hanya membuktikan hasil pelayanan keuangan terbaiknya selama bertahun-tahun, tetapi juga berbagi kebahagiaan melalui berbagai penawaran diskon dan harga spesial.

Pada periode hingga 31 Desember 2024, nasabah BRI dapat menikmati promo dari 100 lebih merchant, seperti FnB, home appliancesgroceriesfashione-commercegadgetbeauty, KPR rumah dan lainnya dengan diskon Rp1,29 juta dan cashback sampai Rp129 ribu.

Promo BRI HUT 129

1. Food and Beverage (FnB)

Bagi pecinta kuliner, BRI telah menyediakan berbagai promo FnB up to 50% di beberapa merchant kuliner. Promo berlaku diantaranya Kopi Nako diskon 50% minimal transaksi Rp100 ribu, Kopi Kenangan cashback Rp12.900 minimal transaksi Rp25 ribu, Shaburi diskon Rp129 ribu minimal transaksi Rp350 ribu, Yakiniku harga spesial Rp129 ribu untuk menu Double Karubi Set, dan lainnya.

2. Home appliances

Dengan menggunakan promo BRI, para nasabah bisa membeli peralatan rumah tangga dengan potongan harga up to Rp129 ribu dan harga spesial lainnya. Promo tersebut tersedia di Informa, ACE, Informa Electronics, MItra 10, Home Galleria, dan Selma.

3. Swalayan

Menuju akhir tahun, para nasabah BRI dapat berbelanja dengan menikmati promo spesial di berbagai toko swalayan atau minimarket, seperti Alfamidi, Alfamart, Indomaret, Family Mart, Circle K, Super Indo, Lawson, TipTop, dan lainnya. Promo berlaku potongan harga Rp129 ribu hingga dapat voucher belanja Rp200 ribu.

4. Fashion

BRI menggandeng berbagai brand fashion ternama, baik lokal maupun internasional, untuk memberikan diskon besar-besaran dari diskon harga Rp129 ribu, harga Rp150 ribu, dan voucher up to Rp150 ribu. Promo tersedia di SOGO, Seibu, Asics, Alun Alun Indonesia, Pedro, JD, Voila.id, dan lainnya.

5. E-commerce

Pecinta belanja online, berbagai e-commerce juga berlaku penggunaan promo BRI HUT 129. Potongan harga diberikan dari Rp129 ribu hingga Rp1,29 juta dengan kouta yang terbatas. Para nasabah bisa menikmati promo tersebut di Tokopedia, Blibli, Dinomarket.com, dan Bukalapak.

6. Beauty and Wellness

Para nasabah BRI juga dapat menikmati potongan harga dan cashback di berbagai merchant kecantikan. Dengan diskon hingga Rp300 ribu di Irwanteam, diskon 50%+additional up to Rp402 ribu, harga spesial Rp12.900 di DanDan, cashback Rp29 ribu di Guardian, dan cashback Rp129 ribu di Sociolla.

Seluruh promo ini berlaku bagi nasabah yang transaksi menggunakan kartu debit atau kartu kredit dari BRI dan aplikasi BRImo.

Berbagai promo lainnya juga berlaku, seperti beli 1 gratis 2 tiket dengan minimal pembelian 1 tiket Deluxe XXI melalui aplikasi atau website M-Tix, KPR BRI dengan suku bunga mulai 2,29% fixed satu tahun, dan saldo tambahan Rp129 ribu bagi pengguna pembuka rekening baru BRIFine melalui BRImo.

Manfaatkan momen spesial BRI dengan menikmati berbagai promo yang tersedia hingga 31 Desember 2024. Untuk informasi lebih lanjut, dapat mengunjungi website resmi BRI melalui bbri.id/PromoHUTBRI atau cek aplikasi BRImo.

Lawatan ke Mesir, Presiden Prabowo terbitkan Keppres pendelegasian tugas kepada wapres

Lawatan ke Mesir, Presiden Prabowo terbitkan Keppres pendelegasian tugas kepada wapres

Presiden Prabowo Subianto memberi hormat sebelum melakukan kunjungan ke luar negeri di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusama, Jakarta, Selasa (17/12/2024). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.

Presiden Prabowo Subianto menerbitkan Keputusan Presiden Nomor 34 Tahun 2024 mengenai pendelegasian tugas-tugas kepresidenan di dalam negeri kepada Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka selama Presiden melawat ke Mesir pada 17–19 Desember 2024.

Keppres itu, yang salinannya diakses dari laman resmi Kementerian Sekretariat Negara di Jakarta, Selasa, diteken Presiden Prabowo pada Senin (16/12).

Presiden Prabowo, dalam bagian pertimbangan keppres, menjelaskan penugasan kepada Wapres Gibran itu bertujuan menjaga lancarnya pelaksanaan pemerintahan.

Ketentuan hukum yang menjadi dasar penerbitan Keppres itu, yaitu Pasal 4 Ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2014 tentang Administrasi Pemerintahan (Lembaran Negara RI Tahun 2014 Nomor 292, Lembaran Negara RI Nomor 5601).

Dalam Keppres itu, ada empat poin utama yang ditetapkan Presiden Prabowo.

Pertama, presiden menugaskan wakil presiden untuk melaksanakan tugas sehari-hari presiden sesuai ketentuan perundang-undangan selama presiden melaksanakan kunjungan kenegaraan, kunjungan resmi, dan kunjungan kerja ke Mesir, dan Konferensi Tingkat Tinggi D-8 pada tanggal 17–19 Desember 2024 atau sampai dengan tanggal tiba presiden kembali di tanah air.

Kedua, keppres itu menetapkan apabila dalam jangka waktu penugasan tersebut perlu segera ditetapkan suatu kebijakan baru maka wakil presiden sebagai pelaksana tugas presiden wajib terlebih dahulu berkonsultasi dan meminta persetujuan presiden.

Ketiga, keppres itu mengatur setelah presiden kembali di tanah air, penugasan berakhir dan wakil presiden segera melaporkan pelaksanaan tugas tersebut kepada presiden.

Keempat, keputusan presiden itu berlaku sejak tanggal ditetapkan pada 16 Desember 2024.

Presiden Prabowo bertolak ke Mesir dari Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa pagi, diantar Wapres Gibran Rakabuming Raka dan beberapa menteri Kabinet Merah Putih.

Lawatan itu menjadi kunjungan kenegaraan Presiden RI ke Mesir pertama sejak 2013.

Di Mesir, Presiden Prabowo dijadwalkan bertemu Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi, kemudian menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) D-8 yang merupakan forum kerja sama ekonomi delapan negara, yaitu Indonesia, Bangladesh, Iran, Malaysia, Mesir, Nigeria, Pakistan, dan Turki.

Kemenkes: Kenaikan HJE rokok bantu cegah akses rokok bagi anak muda

Kemenkes: Kenaikan HJE rokok bantu cegah akses rokok bagi anak muda

ilustrasi dampak buruk dari merokok (Pixabay)

 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengatakan pengalaman berbagai negara menunjukkan kenaikan cukai rokok berkontribusi menurunkan konsumsi rokok 10-15 persen, sehingga kebijakan kenaikan Harga Jual Eceran (HJE) rokok elektrik, produk olahan tembakau, dapat mencegah perokok muda dari mengakses rokok.

“Prevalensi merokok kita turun saat ini, terutama perokok remaja usia 10-18 tahun 9,1 persen pada 2018, menjadi 7,4 persen pada 2023. Usia 10 tahun ke atas 28,9 persen pada 2018 menjadi 27,1 persen pada 2023,” kata Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular (P2PTM) Kemenkes Siti Nadia Tarmizi Nadia ketika dihubungi di Jakarta, Selasa.

Namun demikian, lanjutnya, untuk itu perlu adanya upaya multisektor karena kebijakan fiskal saja atau non-fiskal saja tidak cukup.

“Merokok adalah salah satu faktor risiko PTM (Penyakit Tidak Menular) dan merokok sangat sulit untuk dihentikan. Oleh karena itu perlu kita lakukan upaya pencegahan merokok pada anak dan usia remaja. Selain itu risiko perokok aktif dan pasif sama besarnya,” kata Nadia.

Dia mencontohkan salah satu upaya mencegah anak dari merokok, seperti pengaturan pesan kesehatan pada kemasan.

Selain desain pesan kesehatan yang sudah diamanahkan dalam Undang-Undang 17 Nomor 2023 tentang Kesehatan dan peraturan pelaksananya pada PP 28 Tahun 2024, kata dia, upaya-upaya multisektoral lainnya seperti penerapan kawasan tanpa rokok di sekolah dan tempat bermain, tidak adanya penjualan rokok batangan.

“Tidak ada iklan dalam jarak 500 meter dari tempat pendidikan dan tempat bermain anak, tidak ada penjualan rokok dalam radius 200 meter dari tempat pendidikan atau tempat bermain anak,” katanya.

Menurutnya, orang tua juga perlu mengenal rokok elektronik agar dapat mencegah anak menggunakannya, karena rokok tersebut bentuknya berbeda dengan rokok konvensional.

“Lebih baik pengeluaran rokok diganti menjadi pengeluaran untuk membeli makanan berprotein bagi keluarga. Ingat, satu barang rokok sama dengan satu butir telur,” katanya.

Dikutip dari situs Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), pada 2018 ada 38 negara yang punya pajak rokok yang cukup tinggi.

Hasil analisis WHO pada 2016, konsumsi rokok di China berkurang setelah pajak rokok naik. Estimasi WHO, jumlah rokok yang di China turun sebesar 3,3 persen pada April 2015-Maret 2016, dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

WHO juga menyebutkan terdapat penurunan konsumsi rokok sebesar 34 persen pada 2018 di Kolombia karena pajak rokok yang dinaikkan tiga kali lipat dari 2016-2018, dan pajak tersebut terus naik sejak 2019. Tak hanya itu, pendapatan pajak Kolombia, yang digunakan untuk jaminan kesehatan semestanya, meningkat hampir dua kali lipat.

BI buka suara soal penggeledahan KPK terkait dugaan korupsi dana CSR

BI buka suara soal penggeledahan KPK terkait dugaan korupsi dana CSR

Logo Bank Indonesia (BI) Jakarta. (ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/rwa/am.)

Bank Indonesia (BI) angkat bicara terkait penggeledahan yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kantor Pusat BI pada Senin (16/12) malam.

Penggeledahan ini dilakukan sebagai bagian dari penyidikan kasus dugaan korupsi dalam penggunaan dana Corporate Social Responsibility (CSR) BI.

Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Ramdan Denny Prakoso dalam keterangannya di Jakarta, Selasa membenarkan adanya penggeledahan tim penyidik KPK tersebut.

“Bank Indonesia menerima kedatangan KPK di Kantor Pusat Bank Indonesia Jakarta pada 16 Desember 2024. Kedatangan KPK ke Bank Indonesia untuk melengkapi proses penyidikan terkait dugaan penyalahgunaan CSR Bank Indonesia yang disalurkan,” katanya.

Dia menyampaikan, BI menghormati dan mendukung sepenuhnya proses hukum yang sedang berjalan.

Ia juga menambahkan bahwa BI akan bersikap kooperatif dengan KPK.

“Bank Indonesia menghormati dan menyerahkan sepenuhnya proses hukum yang dilaksanakan oleh KPK sebagaimana prosedur dan ketentuan yang berlaku, mendukung upaya-upaya penyidikan, serta bersikap kooperatif kepada KPK,” terangnya.

Adapun Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto mengonfirmasi bahwa tim penyidik telah melakukan penggeledahan di Kantor BI pada Senin malam.

“Ya benar, tim dari KPK semalam melakukan geledah di Kantor BI,” kata Tessa Mahardhika saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

Sejauh ini pihak KPK belum memberikan keterangan lebih lanjut soal apa saja temuan penyidik dalam penggeledahan tersebut.

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa informasi soal kegiatan penggeledahan tersebut sedang disusun untuk segera dipublikasikan.

“Rilis resminya sedang disiapkan,” ujarnya.

Hoaks! Pembuatan dan perpanjangan SIM gratis secara online

Hoaks! Pembuatan dan perpanjangan SIM gratis secara online

Arsip foto- Seorang warga mengurus perpanjangan SIM di mobil pelayanan SIM Keliling, LTC Glodok, Jakarta. (FOTO ANTARA/Andika Wahyu/mes/aa.)

Sebuah unggahan di media sosial TikTok menarasikan Presiden Prabowo telah mengumumkan adanya pembuatan dan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis secara online yang berlaku seumur hidup.

Hingga saat ini unggahan tersebut telah ditonton sebanyak 8 juta kali dan telah dibagikan sebanyak 110 ribu kali.

Berikut narasi dalam unggahan tersebut :

prabowo resmi mengumunkan tentang pembuatan SIM dan perpanjangan Sim mulai dari SIM A/B/ C secara online dan gratis akhir tahun 31/12/2024

segerah daftar dan buat SIM

secara online gratis di akhir tahun ini 31 desember dikutip dari korlantas polri”

Penjelasan :

Menurut penelusuran ANTARA, National Traffic Management Center (NTMC) Korps Lalu Lintas Polri dalam akun media sosial X resminya memberikan klarifikasi, bahwa informasi terkait adanya pembuatan dan perpanjangan SIM gratis yang berlaku seumur hidup secara online adalah berita bohong.

Perpanjangan SIM kini dapat dilakukan secara online melalui aplikasi Digital Korlantas Polri dengan fitur SINAR (SIM Nasional Presisi), dengan mengunggah sejumlah dokumen seperti SIM lama, e-KTP, pas foto berlatar biru, hasil tes psikologi dan kesehatan, serta tanda tangan di atas kertas polos. Setelah proses selesai, SIM akan dikirim langsung ke alamat rumah.

Selengkapnya dapat disimak pada berita ANTARA berikut “Syarat, ketentuan, dan cara perpanjang SIM online”

Biaya perpanjangan SIM berbeda-beda tergantung jenisnya, baik SIM A, B, maupun C.

Berikut rincian tarifnya sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 76 Tahun 2020:

Biaya perpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM)

Perpanjangan SIM A : Rp80 ribu.

Perpanjangan SIM A Umum: Rp80 ribu

Perpanjangan SIM B1 : Rp80 ribu.

Perpanjangan SIM B1 Umum : Rp80 ribu.

Perpanjangan SIM B2 : Rp80 ribu.

Perpanjangan SIM B2 Umum : Rp80 ribu.

Perpanjangan SIM C : Rp75 ribu.

Perpanjangan SIM C1 : Rp75 ribu.

Perpanjangan SIM C2 : Rp75 ribu.

Perpanjangan SIM Internasional: Rp225 ribu.

NTMC Korlantas Polri turut menegaskan bahwa kebijakan terkait Surat Izin Mengemudi (SIM) tidak berlaku seumur hidup, sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ) Nomor 22 Tahun 2009 Pasal 86 Ayat (1), (2), dan (3).

Klaim : Presiden Prabowo umumkan Pembuatan dan perpanjangan SIM gratis yang berlaku seumur hidup secara onlin

Bapanas: Transformasi Bulog demi penguatan ketahanan pangan

Bapanas: Transformasi Bulog demi penguatan ketahanan pangan

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi. ANTARA/HO-Humas Bapanas

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi menyatakan dukungannya terhadap rencana transformasi kelembagaan Perum Bulog yang merupakan arahan Presiden Prabowo Subianto, demi penguatan ketahanan pangan.

“Kami mendukung transformasi Bulog, karena demi memperkuat ketahanan pangan Indonesia seiring dengan pencapaian visi swasembada pangan dan lumbung pangan dunia,” kata Arief dalam keterangan di Jakarta, Minggu.

Arief menekankan urgensi Bulog dalam penyiapan infrastruktur pascapanen dalam kaitan penyerapan produksi dalam negeri.

“Hal yang paling urgent hari ini di Bulog adalah mempersiapkan infrastruktur, khususnya dryer dan SPP (Sentra Penggilingan Padi),” ujarnya.

Dia juga menyebutkan bahwa realisasi pengadaan beras dalam negeri yang dilaksanakan Bulog di 2024 ini telah melampaui capaian pada 2022 dan 2023.

Hingga minggu ketiga November 2024 ini, penguatan stok setara beras yang bersumber dari panen petani dalam negeri telah menyentuh angka 1,22 juta ton. Sementara di 2022 ada di angka 994 ribu ton dan di 2023 di 1,066 juta ton.

Arief pun turut membeberkan data komparasi dengan korporasi bidang pangan di India, yaitu The Food Corporation of India (FCI).

Menurut dia, FCI sangat fokus mengelola pangan berjenis grains atau biji-bijian dengan stok yang besar dan tidak untuk kepentingan profit perusahaan.

“Jadi FCI ini memang punya gandum sama beras. Kalau di India itu dia grains gitu, mau gandum, mau apa, pokoknya biji-bijian. Kemudian buffer stoknya banyak, di situ juga offtake hasil pertanian. Penjualan pangannya pasar bebas, tapi tidak untuk profit. Revenue-nya sekitar Rp272 triliun. Anggarannya pemerintah pusat, subsidi harga pangan, pinjaman komersial, dan obligasi, juga penjualan komersial. Ini mengenai FCI,” papar Arief.


Sementara kondisi produksi Indonesia, terutama beras, belum mengalami surplus berlebih seperti India atau negara lain.


Sebagai pembanding, lanjut Arief, bagaimana produksi Indonesia dibandingkan India dan negara-negara lain, khususnya beras. Produksi dan kebutuhan Indonesia lebih sedikit. Hal itu berdasarkan data USDA (United States Department of Agriculture) tahun 2022.


“Misalnya kita bicara India, produksi dan konsumsi lebihannya itu ada 21 juta ton. Kemudian negara tetangga kita, Vietnam, kebutuhan 21,5 juta ton, produksinya 27 juta ton, sehingga dia masih lebih sekitar 6 juta ton sebagai food reserve. Jadi urutannya adalah produksi diserap. Kalau masih bisa sebagai food reserve, disimpan. Kelebihannya supaya harga tidak jatuh, maka di ekspor,” papar Arief.


Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Pangan (Menko Pangan) Zulkifli Hasan (Zulhas) memastikan Perum Bulog akan bertransformasi menjadi badan otonom karena sudah diputuskan dalam rapat terbatas bersama Presiden Prabowo Subianto.


“Kita melanjutkan rapat pertama secara resmi mengenai transformasi Bulog. Karena ini sudah diputuskan dalam ratas yang dipimpin Bapak Presiden langsung beberapa waktu yang lalu,” ujar Zulkifli usai menghadiri Rapat Koordinasi Transformasi Bulog di Kantor Bulog, Jakarta, Jumat (29/11).


Setelah bertransformasi, kata Zulkifli, Bulog akan menjadi lembaga yang sangat kuat, karena bertugas menjadi penyangga pasokan dan stabilisasi harga pangan nasional.


Zulkifli berharap transformasi ini bisa cepat berjalan guna mendukung swasembada pangan yang ditargetkan bisa tercapai pada 2027.

Festival jazz internasional di tepi sungai pertama di dunia

Festival jazz internasional  di tepi sungai pertama di dunia

Pemerintah Kota Palembang, Sumatera Selatan menggelar festival jazz internasional di tepi sungai Musi untuk pertama kalinya di dunia tepatnya di pelataran Benteng Kuto Besak Palembang, Sabtu (30/11/2024). (ANTARA/ M Imam Pramana)

Pemerintah Kota Palembang, Sumatera Selatan menggelar festival jazz internasional di tepi sungai untuk pertama kalinya di dunia tepatnya di pelataran Benteng Kuto Besak Palembang, Sabtu.

Buai ombak sungai Musi menari, di bawah megah nya jembatan Ampera tersebut seolah menari menikmati syair syahdu indahnya dari alat musik saksofon.

Lambaian tangan ribuan pengunjung menikmati malam penuh syahdu yang sudah lama dirindukan setelah hiruk-pikuk menjalani aktivitas keseharian.

Cahaya lampu jembatan Ampera ikut atraksi dengan merubah- rubah warnanya dari merah menjadi ungu, lalu menjadi warna hijau sangat menyinari malam seakan bersaing dengan cahaya bulan malam itu.

Kegiatan tersebut merupakan inisiasi Penjabat Wali Kota Palembang periode bulan Juni – November 2024 yang saat ini menjabat sebagai Inspektur Utama BKKBN RI.

Adapun beberapa penampilan luar biasa yang ditampilkan dalam Even Internasional World Music Jazz Festival 2024, yakni ikon jazz tanah air sejak era 80-an Fariz RM, World Jazz Society, Mengara Jazz Project Followed by Imaniar Feat Idham Noorsa’id, Marion Jola dan Musisi Jazz Lainnya.

Selain musisi Jazz Internasional dan Nasional, kemeriahan Even Internasional World Music Jazz Festival 2024 itu juga diramaikan oleh penampilan talenta lokal Palembang serta pertunjukan seni budaya khas kota Palembang.

Pj Walikota Palembang Cheka Virgowansyah yang baru dilantik menggantikan Abdulrauf Darmenta menyampaikan apresiasinya atas inisiasi yang dilakukan oleh Pj Walikota Palembang sebelumnya, yakni Ucok Abdul Rauf Damenta yang dinilai telah berkontribusi besar atas terselenggaranya event internasional tersebut.

“Kegiatan ini pastinya akan menjadi berkah sendiri bagi kota Palembang. Marilah kita bersyukur dengan cara menikmati acara ini dengan khidmat,” katanya.

Bappenas: Industrialisasi dan hilirisasi jadi kebijakan sentral

Bappenas: Industrialisasi dan hilirisasi jadi kebijakan sentral

Seorang pengunjung berjalan di depan Gedung Aneuk Muda Aceh Unggul dan Hebat (AMANAH) Aceh yang telah selesai pembangunannya di Kawasan Industri Aceh (KIA) Ladong, Aceh Besar, Aceh, Minggu (13/10/2024). ANTARA FOTO/Irwansyah Putra/aww. (ANTARA FOTO/IRWANSYAH PUTRA)

Wakil Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Febrian Alphyanto Ruddyard menyatakan industrialisasi dan hilirisasi menjadi kebijakan sentral untuk meningkatkan kontribusi industri terhadap Produk Domestik Bruto (PDB).

“Dalam agenda transformasi ekonomi, industrialisasi dan hilirisasi menjadi kebijakan sentral untuk membalikkan kontribusi sektor industri terhadap PDB menjadi meningkat,” ucapnya dalam acara CEO INSIGHT – 15TH KOMPAS100 CEO FORUM di Jakarta, Selasa.

Berdasarkan kekayaan alam di Indonesia, nikel menjadi komoditas dengan cadangan bijih terbesar di dunia dengan total 5,24 miliar ton, 49,7 juta ton produksi Crude Palm Oil (CPO) terbesar sedunia, cadangan bauksit 3,13 miliar ton, dan 9,2 juta ton produksi rumput laut terbesar kedua di dunia.

Hilirisasi komoditas prioritas dinilai menjadi kunci peningkatan nilai tambah dengan potensi tambahan PDB 165 miliar dolar AS.

Industrialisasi turut akan difokuskan pada beberapa sektor prioritas, yakni industri berbasis sumber daya alam atau hilirisasi (agro, tambang, dan sumber daya laut), industri padat karya berkelanjutan, industri dasar (kimia dan logam), serta industri padat teknologi (farmasi, elektronik, dan alat angkutan).

Di sisi lain, lanjutnya, pengembangan industri perlu juga memperhatikan aspek lingkungan untuk meningkatkan daya saing.

Saat ini, sektor industri pengolahan merupakan sektor terbesar kedua penghasil emisi karbondioksida. Kemudian, tuntutan delapan negara pembeli terbesar biji nikel dunia telah menetapkan komitmen net zero emission (NZE) dalam bentuk kebijakan dan peraturan.

Untuk mengatasi persoalan tersebut, strategi untuk mendorong pengembangan industri hijau adalah penerapan ekonomi sirkular yang diperkirakan meningkatkan PDB sebesar Rp539-638 triliun pada tahun 2030.

Kedua adalah pembangunan Eco-Industrial Park yang menggunakan energi baru terbarukan, bahan dan sumber daya berkelanjutan, mengurangi limbah, mendorong perusahaan daur ulang dan fasilitasi pemilahan, remodelling bisnis, pemanfaatan teknologi digital, serta simbiosis industri.

Daftar pemenang MAMA Awards 2024, aespa dan SEVENTEEN menang banyak

Daftar pemenang MAMA Awards 2024, aespa dan SEVENTEEN menang banyak

Grup idola aespa berhasil membawa pulang total enam penghargaan di MAMA Awards 2024 yang berlangsung pada 21 – 23 November 2024 di Amerika Serikat dan Jepang. ANTARA/Instagram.com @mnet_mama.

Acara penghargaan musik MAMA Awards 2024 yang dilaksanakan di Los Angeles, Amerika Serikat, pada 21 November dan Osaka, Jepang, pada 22 dan 23 November telah berakhir.

Grup idola aespa menang banyak dalam ajang tersebut, berhasil membawa pulang total enam penghargaan, sementara grup SEVENTEEN memperoleh total lima penghargaan.

Berikut daftar penerima MAMA Awards 2024 yang diumumkan penyelenggara di akun media sosial resmi mereka.

Best New Male Artist: TWS
Best New Female Artist: ILLIT
Favorite Global Performer Male: RIIZE
Inspiring Achievement: Park Jin-young
Best Dance Performance Male Group: TWS

Fans’ Choice of the Year: Jimin

Fans’ Choice Male Top 10: Jimin, Jungkook, NCT DREAM, ZEROBASEONE, TXT, ENHYPEN, SEVENTEEN, RM, Stray Kids, V

Fans’ Choice Female Top 10: aespa, IVE, (G)I-DLE, BABYMONSTER, IU, Jennie, Lee Young Ji, NewJeans, TWICE, UNIS

Global Sensation: Rosé dan Bruno Mars
Favorite Global Performer Female: IVE
Favorite Dance Performance Group: BOYNEXTDOOR
Ponta Pass Global Favorite Artist: TXT
Favorite Male Group: TREASURE
Favorite New Asian Artist: ME:I
Favorite Rising Artist: MEOVV
Worldwide KCONers’ Choice: ZEROBASEONE
Olive Young K-Beauty Star in Music: Lee Young-ji

Artist of the Year: SEVENTEEN (Daesang)
Song of the Year: “Supernova” dari aespa (Daesang)
Album of the YearSEVENTEENTH HEAVEN” dari SEVENTEEN (Daesang)
Music Visionary of the Year: G-Dragon

Best Male Artist: Jungkook
Best Female Artist: IU
Best Male Group: SEVENTEEN
Best Female Group: aespa
Best Music Video: “Armageddon” dari aespa

Best Rap & Hip Hop Performance: Zico – “SPOT! (Feat. Jennie)”
Best Dance Performance Male Solo: Jungkook – “Standing Next to You”
Best Dance Performance Female Solo: Jennie – “You & Me”
Best Dance Performance Female Group: aespa – “Supernova”

Best Band Performance: QWER – “T.B.H”
Best Vocal Performance Group: (G)I-DLE – “Fate”
Best Vocal Performance Solo: BIBI – “Bam Yang Gang”
Best OST: OST “Queen of Tears” berjudul “Love You With All My Heart” dari Crush

Best Collaboration: Zico – “SPOT! (Feat. Jennie)”
Best Choreography: aespa – “Supernova”
Visa Super Stage: SEVENTEEN
Favorite Global Trending Music: Byeon Woo-seok
Favorite Asian Artist: INI