Belajar menjadi hal yang penting untuk dapat menjadi orang yang kaya sebelum tua. Hal ini menjadi perhatian untuk dapat mengelola uang dan berinvestasi dengan baik dan benar.
Ketua Dewan Komisioner LPS-Purbaya Yudhi Sadewa dalam acara Kelas Cuan Goes To Campus dengan tema “Kaya Sebelum Tua” yang diadakan pada 3 Oktober 2024 di Gedung CRCS Multipurpose – Institut Teknologi Bandung (ITB) menyampaikan bahwa perlu belajar berbagai hal untuk memahami kondisi pasar dan dapat berinvestasi dengan baik.
“Selama belajar pengetahuan yang cukup, bisa meraih keuntungan yang maksimal,” ungkap Purbaya.
Ia juga menyarankan agar memiliki pengetahuan dalam hal ekonomi moneter, fiskal, hingga ilmu fiskal karena pergerakan suatu instrumen investasi akan bergantung pada pergerakan ekonomi.
Lebih lanjut, ia menegaskan untuk tidak masuk ke instrumen investasi yang tidak dimengerti.
“Jangan masuk ke tempat yang anda ga ngerti. Belajar, belajar, belajar,” pungkas Purbaya.