
Jay Idzes mengungkap suasana ruang ganti Venezia FC usai gagal menang melawan Empoli
Jay Idzes mengungkap suasana ruang ganti Venezia FC usai gagal menang melawan Empoli di giornata 33 Liga Italia 2024-2025. Seluruh skuad terlihat frustrasi dengan hasil 2-2 tersebut.
Venezia sebenarnya punya peluang besar untuk membawa pulang tiga poin dari markas Empoli di Stadion Carlo Castellani, Minggu 20 April 2025 malam WIB. Setelah sempat tertinggal, mereka bangkit dan membalikkan keadaan menjadi 2-1 lewat gol Gianluca Busio di menit ke-85.
1. Seimbang
Sayangnya dewi fortuna belum berpihak pada Venezia. Karena hanya berselang dua menit, Empoli berhasil mencetak gol penyeimbang berkat gol Tino Anjorin. Gol itu sekaligus membuyarkan harapan tim tamu membawa pulang angka penuh.
Usai pertandingan, Idzes mengakui situasi di ruang ganti seusai pertandingan terasa berat. Pemain Timnas Indonesia itu menyebut sejumlah rekan setimnya marah dan kecewa atas hasil tersebut.
Di ruang ganti suasananya agak sulit. Beberapa orang marah, dan itu wajar, kami sudah unggul lalu langsung kebobolan,” kata Idzes, dikutip dari Tutto Venezia Sport, Selasa (22/4/2025).
Kami berhasil mencetak dua gol untuk menyamakan kedudukan setelah tertinggal lebih dulu, tapi beberapa detik setelah gol kedua, kami langsung kebobolan lagi,” sambung bek berusia 24 tahun itu.
2. Larut
Namun begitu, Idzes tak ingin larut terlalu lama dengan hasil tersebut. Ia menegaskan Venezia harus segera bangkit dan fokus menghadapi lima pertandingan sisa musim ini yang teramat krusial.
“Tapi sekarang kami harus melihat ke depan, bukan ke belakang. Masih ada lima laga final dan kami akan terus berjuang,” tegas Idzes.
Dengan hasil imbang ini, Venezia belum mampu keluar dari zona degradasi. Mereka masih tertahan di posisi ke-18 klasemen sementara dengan koleksi 25 poin.
Meski begitu, peluang untuk bertahan di Liga Italia masih terbuka asalkan mereka bisa memaksimalkan lima laga yang ada. Venezia selanjutnya akan menjamu AC Milan di Stadion Pier Luigi Penzo pada Minggu 27 April 2025.