Resmi Dilantik Jadi Anggota DPR RI, Ini Janji Pasha Ungu

Pasha usai menghadiri Sidang Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPR/DPD/MPR 2024-2029 pada Selasa (1/10/2024). (CNBC Indonesia/Martyasari RIzky)

Sejumlah tokoh dari dunia hiburan Indonesia dilantik sebagai anggota DPR, MPR, dan DPD RI, salah satunya Sigit Purnomo Syamsuddin Said atau yang akrab disapa Pasha Ungu.


Ditemui usai pelantikan, Pasha berjanji tidak akan tebang pilih persoalan yang ada di lapangan.


“Walaupun kami misalnya ditugaskan di Komisi I yang tidak berkaitan dengan kesehatan, tapi kan tidak mungkin kami menghindar dari persoalan-persoalan yang ada di dapil kita, khususnya terkait kesehatan,” kata Pasha saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (1/10/2024).

“Begitu pula untuk kaitan dengan infrastruktur, meskipun kami tidak di Komisi V, tentu kami akan memperjuangkan aspirasi (masyarakat),” sambungnya.


Pasha mengaku siap ditempatkan di Komisi berapapun. Apalagi, katanya, dia sendiri sudah berpengalaman menjadi seorang eksekutif. Lebih lanjut, Pasha berjanji akan mengawal program-program pemerintahan ke depan, khususnya yang tertuang dalam Asta Cita 8 program prioritas.


Sebelum terpilih sebagai anggota DPR RI, Pasha pernah menjabat sebagai Wakil Walikota Palu, Sulawesi Tengah.

Jauh sebelum terjun ke politik, masyarakat Indonesia mengenal Pasha sebagai anak band. Dia adalah vokalis grup musik Ungu yang melejit dengan lagu “Demi Waktu” dan “Berikan Aku Cinta.”

https://totallycebu.com/
https://boglechandler.com/
https://menes-job.com/
https://lankarani.net/
https://heylink.me/antirungkatclub/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*